Erman Latjengke Apresiasi Dikes Proaktif Sukseskan Pemilu 2024

Kota Gorontalo, MEDGO.ID — Pelaksanaan Pemilu 2024, banyak melibatkan  beragam elemen, termasuk Dinas Kesehatan dengan tenaga kesehatan, terutama saat proses pencoblosan, dengan memperhatikan para KPPS.

Menurut Erman Latjengke upaya menjaga stamina tenaga KPPS yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan harus diapresiasi, sebab itu sangat membantu mereka menyelesaikan tugas kepemiluan selama pencoblosan sampai perhitungan.

“Adanya vitamin dan siap siaga nakes, sangat mendukung keberhasilan Pemilu 2024,” kata Erman, pada Senin (19/02/2024) saat meninjau rekapitulasi perhitungan suara kecamatan.

Kredit Mobil Gorontalo
Anggota DPRD kota Gorontalo Erman Latjengke
Anggota DPRD kota Gorontalo Erman Latjengke

Menurut, Erman ia menyaksikan dan mengalami pada Pemilu sebelumnya, bagamiana tingkat kecapean para petugas ini. Tak dapat dibayangkan capeknya mereka, dan tak ada perhatian dari nakes untuk siaga mengantisipasi adanya kejadian diluar dugaan. Adanya suplai vitamin dari pemerintah sangat membantu mereka.

“Distribusi vitamin bagi penyelenggara, itu sangat membantu dalam pelaksanaan mulai dari pencoblosan sampai dengan perhitungan suara di TPS, ” pungkasnya.(RM)

BACA JUGA :  Presiden Jokowi Bermain Sepak Bola Bersama U12 Gorontalo