Sehari Jelang Ramadhan, Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah

Kota Gorontalo, Medgo.ID — Sehari menjelang bulan suci ramadhan, Pemerintah Provinsi Gorontalo menggelar Pasar Murah yang di gelar di kompleks perumahan pulubala, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo, Rabu (22/03).

Dalam pasar murah ini turut dihadiri oleh Penjabat Gubernur Hamka Hendra Noer, didampingi PJ diskumperindag, Kadis Pertanian, Kadis Pangan, Karo P2e, Karo Pemkesra, Kadis Satpol PP, serta Kadis Kominfo.

Diketahui, komiditi yang dijual dalam pasar murah ini berupa beras lima kilogram dengan harga Rp25.000, minyak goreng Rp10.000 perliter, cabe rawit Rp20.000 per setengah kilogram, bawang merah dan bawang putih masing-masing dijual Rp10.000 per setengah kilogram. Ada juga telur Rp10.000 per 10 butir dan ikan tuna Rp20.000 per setengah kilogram.

Kredit Mobil Gorontalo

“Syukur alhamdulillah kita melakukan operasi pasar yang betepatan dengan menyambut bulan suci Ramadan. Mudah mudahan apa yang kita lakukan ini bisa memberikan manfaat,” kata Penjagub Gorontalo Hamka Hendra Noer.

Pembeli diberi dua alternatif harga yakni disubsidi pemerintah dan bahan pokok yang dijual dengan harga distributor. Selain untuk memenuhi kebutuhan warga, pasar murah diharapkan bisa menekan inflasi.

BACA JUGA :  Gelar Doa Ba'do Ketupat di Yosonegoro Dihadiri Penjagub Ismail

“Kita tau bersama kalau memasuki bulan suci Ramadan atau hari besar keagaman pasti harga akan naik. Oleh sebab itu pemerintah Provinsi Gorontalo melakukan operasi pasar murah dan ini akan dilakukan selama bulan Ramadan,” harapnya.

BACA JUGA :  Rayakan Idul Fitri, Pj. Bupati Batu Bara Gelar Open House

Ditempat yang sama, Kadis Kumperindag, Risjon Sunge meminta kepada masyarakat untuk dapat memanfaatkan kegiatan ini sebaik-baiknya, terlebih juga dengan berbelanja sesuai dengan kebutuhannya. (Adv/IH)