Diskominfo Bone Bolango Latih Kreativitas Siswa Buat Filter Instagram

Bonebol, MEDGO.ID – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Bone Bolango bersama imagine and engineer melatih kreativitas siswa dalam membuat filter Instagram

Kepala Dinas Kominfo Bone Bolango yang diwakili Kepala Bidang Komunikasi, Muhammad Taufik Asnawi menjelaskan imagineer merupakan kegiatan suka rela dari Bidang Komunikasi bersama volentir dari berbagai disiplin ilmu yang sudah berjalan sejak tahun 2014.

“Kegiatan ini sudah berlangsung sejak tahun 2014, namun sudah lama tidak digerakkan lagi. Niat awal karena keresahan teman-teman bahwa banyak yang punya mimpi. Namun selalu mengganggap mustahil, maka dilaksanakanlah pelatihan ini untuk menciptakan kreativitas dan inovasi para siswa,”jelas Muhammad Taufik Asnawi saat memberikan sambutan pada pelatihan Imagineer.com with Diskominfo Bone Bolango Goes to School yang dilaksanakan di Laboratorium Komputer SMK Negeri 1 Suwawa, Senin (11/9/2023).

Kredit Mobil Gorontalo

Ia berharap kegiatan ini bisa mengasah kreativitas dan mimpi para siswa untuk menciptakan inovasi yang bermanfaat. Ia juga menambahkan kegiatan yang mengusung tema “Kreativitas Pintu Menuju Petualangan Belajar yang Tak Terbatas” itu akan berkesinambungan dan dilaksanakan di sekolah-sekolah lain yang ada di Kabupaten Bone Bolango.

“Nanti ilmu yang akan kita berikan di sekolah lain akan beragam tidak hanya soal teknologi, namun pengembangan diri, publik speaking, digital marketing, dan editing video sosial media yang merupakan salah satu bekal atau skill yang dicari pada masa-masa yang akan datang,”ujarnya.

BACA JUGA :  Pj Bupati Nizhamul Berikan Tanggapan Terhadap Rekomendasi LKPJ 2023

Di tempat yang sama, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Suwawa, Sutarmin Madjid mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bone Bolango yang  telah menginisiasi kegiatan itu dengan sasaran siswa di sekolah tersebut.

BACA JUGA :  Pemda Pohuwato Menggelar Pasar Murah Di Kecamatan Paguat

“Kemarin ketika teman-teman Dinas Kominfo Bone Bolango ketemu dengan kami telah disampaikan bahwa kami siap mensuport dengan berbagai macam kegiatan. Apalagi itu menyangkut peningkatan kompetensi terhadap para anak didik ditengah kondisi zaman sekarang yang semuanya ada di genggaman dan tergantung dari kita semua dengan bimbingan yang positif,”ucap Sutarmin.

BACA JUGA :  Dukung Garuda U-23, Pemkab Batu Bara Gelar Nobar

Sutarmin pun mendukung kegiatan tersebut dengan berbagai fasilitas yang telah disedikan di Laboratorium Komputer dan sarana prasarana lainnya.