Positif Rapid-test , Dokter Anastesi RSUD Rantauprapat di Rujuk ke Medan

Labuhanbatu,  (MEDGO.ID) — Salah seorang dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Provinsi Sumatera Utara, Berinisial H dirujuk Ke RS Martha Friska Medan, karena diduga terpapar kasus pandemi coronavirus disease 2019 (Covid-19), pada Minggu (26/04) Malam.

Rujukan terhadap Dokter Anestesi itu diketahui Setelah sebelumnya dirinya
menjalani perawatan pada hari Sabtu (25/04) dan di Rapid-tes dengan hasil positif..

Aneh nya, pada Pemberangkatan pasien rujukan yang merupakan  dokter itu seakan mengelabui dan menutupi para pengunjung dan para awak media yang sedang melakukan peliputan di depan pintu IGD RSUD Rantauprapat .

Kredit Mobil Gorontalo

Pasalnya , Para petugas medis yang mengiringi keberatan rujukan Oknum dokter itu tampak menghalangi para awak media saat melakukan pengambilan gambar dan dokumentasi.

” Jangan ngambil-ngambil gambar bang, ” sebut Petugas medis kepada para awak media.

BACA JUGA :  Persiapan Menyambut Kunker Presiden Jokowi, Pemda Pohuwato Sudah Sangat Siap 

Di tanya , soal alasan mengapa tidak diperbolehkan pengambilan dokumentasi , oknum perawat itu tampak bungkam dan berlalu pergi.

Sementara terkait itu, Humas RSUD Rantauprapat Doni Simamora saat di konfirmasi wartawan tidak menampik bahwa pasien rujukan tersebut merupakan oknum Dokter yang bertugas di RS berpelat merah itu.” Iya ” jawab nya singkat.

BACA JUGA :  Memastikan Apa Sudah Steril, Bupati Saipul Sambut Tim Kepresidenan RI

Hal senada juga di ucapkan H.Kamal Selaku Kadis Kesehatan Pemkab labuhanbatu yang mengatakan bahwa Oknum Dokter tersebut sudah dirujuk ke Rumah Sakit Rujukan di Medan.
” Semoga saja beliau terhindar dari Covid-19, Amin Ya Rabbal Alamin, ” bilang nya. (Dian)

Komentar ditutup.