Patut Di Contohi, Bupati Saipul Apresiasi Penghargaan Ombudsman RI Yang Di Raih Camat Ikbal Mbuinga 

 

 

POHUWATO, MEDGO.ID – Bupati Pohuwato Saipul A, Mbuinga mengapresiasi penghargaan Ombudsman RI yang di raih camat Paguat Ikbal Mbuinga dalam hal pengawasan pelayanan publik di Provinsi Gorontalo.

 

Hal tersebut disampaikan Bupati Saipul saat di temui di ruang kerja Bupati di kantor bersama Kabupaten Pohuwato Selasa,(02/04/23).

 

“Saya mengapresiasi atas penghargaan Ombudsman RI yang di raih camat Paguat Ikbal Mbuinga, dalam hal pengawasan pelayanan publik”. Ucap Bupati Saipul.

 

Selain itu, Bupati Saipul berharap dengan penghargaan yang di raih di Camat Ikbal Mbuinga dapat menjadi contoh di pemerintahan kecamatan dan desa yang ada di Kabupaten Pohuwato.

 

“Mungkin ini akan menjadi contoh yang patut dilakukan oleh pemerintah Kecamatan dan desa yang ada di pemerintah daerah kabupaten Pohuwato”. Harap Bupati Saipul.