JMSI Gorontalo Minta Kapolri Yang Baru Tetap Menjamin Kebebasan Pers

GORONTALO, MEDGO.ID — Sebagai media yang selalu memberikan informasi kepada masyarakat,  dan juga  ikut berperan dalam menciptakan situasi keamanan, ketertiban, di masyarakat (Kamtibmas) melalui pemberitaan, tentu  berhak memberikan tanggapan tentang penunjukan Kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Komjen Pol Listito Sigit Prabowo menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Idham Azis.

Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Gorontalo, Ridwan Mooduto memberikan tanggapan atas ditunjuknya Komjen Listiyo Sigit menjadi Kapolri menggantikan Idham Azis, hal tersebut didukung sepenuhnya atas pengusulan Presiden Jokowi.  Karena presiden mengangkat dan memperhatikan  bahwa Komjen Listiyo memiliki pengalaman yang mumpuni dalam menjalankan tugasnya nanti.

“Kami pada prinsipnya mendukung sepenuhnya atas pengusuluan Presiden Jokowi kepada Komjen Listiyo Sigit sebagai Kapolri, untuk  menggantikan Jendral Idham Azis nanti. Kami melihat bahwa presiden sudah paham betul bahwa Komjen Listiyo memiliki pengalaman mumpuni dalam menjalankan tugas sebagai Kapolri nanti,” kata Ridwan Mooduto selaku Ketua JMSI Gorontalo.

Kredit Mobil Gorontalo

Dengan terpilihnya Komjen Listiyo Sigit, Ridwan berharap Kapolri bisa tetap menjamin kemerdekaan Pers serta meningkatkan pelayanan Polri kepada setiap warga di tengah keberagaman dan menjamin rasa keadilan bagi semua pihak.

“Kami berharap Dipilihnya Komjen Listiyo Sigit menjadi Kapolri dapat memberikan warna baru dan tetap menjamin kemerdekaan Pers serta meningkatkan pelayanan Polri kepada setiap warga di tengah keragaman dan menjamin rasa keadilan semua pihak,” tutupnya.(Bayu)