PPKD Menetapkan Calon Kades Melawi Kiri Hilir

Melawi (MEDGO.ID) — Dalam rapat penetapan bakal calon kepala desa menjadi calon kepala desa oleh panitia dihadiri seluruh anggota BPD, Panwas dan para tokoh masyarakat.

Kegiatan dilaksanakan ada hari Sabtu tanggal (21/03/2020) dan telah di tetapkan tiga kandidat calon kepala desa yaitu Rahmat Hidayat, Sukardi, S dan H. Sopian.

Untuk berkas pendaftaran tersebut telah di teliti panitia dan BPD serta panwas ketiga calon sudah memenuhi syarat pencalonan

BACA JUGA :  Ini Tantangannya, saat Program Makan Siang Gratis akan Dilaksanakan

Dan tidak ada berkas yang kurang maka ditetapkan oleh panitia dan BPD menjadi calon kepala desa yang akan bertarung nanti nya

Dalam kata sambutan panitia Panwas Paujan menyampaikan beberapa pesannya.

BACA JUGA :  Gerakan Masyarakat Menanam Berbagai Komoditi, Langkah Wujudkan Ketahanan Pangan

“Bahwa pemilihan kepala nanti jujur, adil, aman, damai, dan transparan. Dalam kancah politik kita biasa bertarung tapi dalam ikatan kita masih saudara,mari kita bertarung dalam komitmen damai dan aman,” kata Paujan Ketua Panwas.

BACA JUGA :  Bersama Ketua TP. PKK Pohuwato, Bupati Saipul Hadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo ke-11

Sukardi salah seorang calon kades menyampaikan agar masyarakat menjaga keadaan aman dan damai dan jangan sampai menggunakan politik uang.

“Siapa pun yang terpilih menjadi kepala desa Melawi Kiri Hilir nanti semoga bisa membawa desa lebih baik kedepannya,” pesan Sukardi.

Penulis: Supardi N

Editor: Christian Bostang Hutagaol