Pidato Terakhir Marten-Ryan: Kami Temukan Tim Kerja Solid di Pemkot Gorontalo

Kota Gorontalo, MEDGO.ID — Farewell MATAHARI Sahabat Selamanya yang berlangsung di Lapangan Taruna Remaja Sabtu (01/06/2024) malam bukan hanya sebatas seremonial belaka dalam mewarnai resepsi perpisahan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha dan Wakil Wali Kota Gorontalo Ryan F. Kono dengan seluruh pejabat Kota Gorontalo.

Lebih dari itu, agenda ini bisa dikatakan sebuah sejarah bagi Marten Taha dan Ryan F. Kono selama mengemban amanah rakyat. Betapa tidak, Lapangan Taruna Remaja menjadi tempat pertama Marten dilantik sebagai Wali Kota Gorontalo di tahun 2014 silam, kini menjadi tempat dimana dia harus berpisah dengan seluruh jajaran Pemerintah Kota Gorontalo.

“Saya dan Pak Ryan F. Kono, ucapkan terima kasih kepada seluruh teman-teman di Pemerintahan Kota Gorontalo, karena telah merencanakan kegiatan ini sampai terlaksana dengan baik. Kegiatan dan tema ini sangat bermakna bagi kami, yang menggambarkan hanya raga ini yang berpisah, tetapi kita selalu bersahabat,” ujar Marten.

BACA JUGA :  Ruang Belajar Berfungsi Asrama, Begini Cerita Siswa dan Kepsek Madrasah Aliyah Miftahul Huda Kwandamg Gorut

Marten selanjutnya untuk menceritakan perjalanan pengabdian dirinya untuk daerah dan masyarakat Kota Gorontalo. Menurutnya, dua periode memimpin Kota Gorontalo dengan dua Wakil Wali Kota Gorontalo yang berbeda, bukan perkara mudah.

Tetapi, semua pelaksanaan program kegiatan itu terasa muda berkat kerja tim, sinergitas dan kolaborasi semua unsur baik OPD, Camat, Lurah sampai RT/RW dan jajaran Forkopimda di Kota Gorontalo.

“Separuh hidup saya saya habiskan mengabdi untuk daerah dan masyarakat. Sejak Gorontalo belum dimekarkan sampai dengan saat ini. Saya bukanlah orang yang berlatar belakang birokrat, tetapi dengan adanya peran serta seluruh pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo dari tingkat bawah sampai atas, 10 tahun saya menjabat benar-benar mendapatkan pelajaran besar dan memahami tentang dunia birokrasi. Terima kasih atas ilmunya,” ungkap Marten.

BACA JUGA :  Genjot PAD, Komisi II Minta Pemkot, Siapkan Fasilitas Air Bersih MCK dan Listrik untuk Pedagang

Senada dengan Marten, Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan F. Kono dalam pidatonya mengatakan, menjabat sebagai Wakil Wali Kota termuda di seluruh Indonesia bukan sebuah hal untuk gagah-gagahan.

Tetapi, kata dia, hal itu adalah amanah besar dari rakyat Kota Gorontalo, yang dirinya emban selama lima tahun.

BACA JUGA :  Wamendagri Bima Arya : Penyaluran Bansos Jelang Pemungutan Suara 27 November Pilkada 2024

“Terima kasih untuk seluruh stakeholder, OPD, Camat, Lurah dan RT/RW serta masyarakat Kota Gorontalo. Jika ada pencapaian yang lebih dari kinerja saya, tentu itu dari hasil kinerja kita semua dan kebaikan dari Allah SWT. Namun jika ada yang salah dari diri saya, tentu itu sebuah kelemahan saya,” tandasnya.

“Lima menit adalah waktu yang begitu singkat untuk menceritakan kisah perjalanan pengabdian saya, mendampingi orang tau saya sebagai Wali Kota Gorontalo, Pak Marten. Di tempat ini saya mendapatkan sebuah tim kerja yang solid, dan mampu bersinergi dengan semua unsur baik dalam dan luar pemerintahan. Semoga kemajuan Kota Gorontalo saat ini, akan terus berkelanjutan,” terang Ryan.