Karya Nyata Cegah Covid-19, Meyke Camaru : Golkar Peduli Berbagi 150 Fasilitas Cuci Tangan

Gorontalo, (MEDGO.ID) — Ditengah Pandemi Covid-19, ditambah lagi Provinsi Gorontalo sudah ada 1 warga yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona. KPPG (Kesatuan Perempuan Partai Golkar) Gorontalo, tak tinggal diam.

Hari ini Jumat (10/04), KPPG Gorontalo berkarya nyata dengan menyediakan fasilitas cuci tangan untuk masyarakat umum, yang akan ditempatkan disejumlah tempat, agar masyarakat gemar malakukan cuci tangan. dan membagikan masker kain kepada warga.

Inilah bentuk kepedulian Partai Golkar, melalui aksi nyata KPPG, dengan menyediakan 150 fasilitas cuci tangan, sebagai bentu nyata, perempuan golkar dalam melakukan pencegahan penyebaran virus corona (covid-19).

BACA JUGA :  Pani Gold Project Terima Penghargaan Siddhakarya Dari Pemprov Gorontalo

Ditemui saat  melakukan kegiatan Golkar Peduli, anggota DPR RI Dra Idah Syahidah, MH yang didampingi oleh Aleg DPRD Provinsi Gorontalo Meyke M Camaru, SH., MH.  Srikandi Deprov  Meike  menuturkan bahwa ini yang dapat diberikan oleh perempuan golkar, untuk membantu pemerintah dalam upaya pencegahan virus corona.

150 tempat cuci tangan bagi masyarakat umum, memang tak seberapa, tapi paling tidak Golkar telah memberikan kepedulianya kepada masyrakat, agar adanya fasilitas cuci yang ini, dapat membantu warga yang terpaksa keluar rumah, untuk hal yang tak dapat dihindari, namum mereka tetap menjaga penularan virus corona, dengan adanya fasilitas cuci tangan, ditempat umum yang belum disediakan.

BACA JUGA :  Lurah Huangobotu Menaruh harapan Besar, 5 Aleg Dekot Gorontalo Dapil Dungingi - Kota Barat
Golkar Peduli membagikan fasilitas cuci tangan

Cuci tangan menurut Meike, kelihatan sepeleh, namum berbagai ahli menyampaikan bahwa penularan virus corona ini banyak terjadi karena masyarakat tidak menaati anjuran dokter dan pemerintah agar selalu mencuci tangan.

Apalagi sebelum makan dan minum, olehnya dari hasil pengamatan KPPG, bahwa ada tempat umum yang sulit dihindari oleh warga untuk dikunjungi, inilah yang disediakan oleh KPPG.

BACA JUGA :  Reses Aleg Dapil Dungingi-Kota Barat, Antusias Warga Tinggi

Selain menyediiakan fasilitas cuci tangan, Meike Kamaru sriknadi Partai Golkar Deprov  menganjurkan agar masyarakat tetap mejaga pola hidup sehat, dan menggunakan masker. saat berada diluar rumah.

Yang lebih penting himbau Meike bahwa bila hal tak mendesak untuk keluar rumah, menurutnya tak perlu keluar, kalau membeli sesuatu, sebaiknya menggunakan saja saran ojek online, untuk mencegah penularan.

Ia juga  menambahkan bahwa agar masyarakat senantiasa  mengikuti himbauan pemerintah, dengan demikian sudah menjaga penularan virus corona.(MDG)