Gorontalo, Medgo.ID — Ada momen sakral saat Panglima Kodam (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Mirza Agus, melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Gorontalo. Kunjungan ini menjadi sorotan karena mempertemukan dua sosok yang berpengaruh yang sama-sama merupakan dosen Lemhannas RI.
Gusnar Ismail menunjukkan “nilai” kepemimpinannya sebagai kepala daerah yang memilki pengalaman dan jaringan luas lintas profesi.
Dua dosen Lemhannas tersebut saling memberi hormat, mencerminkan kualitas diri dalam pengabdian negara, meski berada di wilayah tugas yang berbeda sipil dan militer.
Kedatangan Mayjen TNI Mirza Agus di Bumi Serambi Madinah disambut secara khidmat melalui upacara adat Mopotilolo di Korem 133/Nani Wartabone.
Upacara Mopotilolo menegaskan kuatnya komitmen Gubernur Gusnar Ismail dalam menjaga marwah adat, budaya, dan kearifan lokal dalam setiap agenda kenegaraan.
Pertemuan dua dosen Lemhannas ini memberi pesan kuat tentang harmoni dan sinergi antara sipil-militer.(Adv)













