Canangkan Wilayah Bebas Korupsi, Kajari : Awasi Terus Setiap Kinerja Kami

Boalemo, (MEDGO.ID) – Kejaksaan Negeri Boalemo menggelar Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) di lingkungan kejaksaan itu sendiri, dalam kegiatan ini di hadiri oleh Ketua DPRD Boalemo Karyawan Eka Putra Noho, Kapolres Boalemo AKBP Ahmad Pardomuan, Pengadilan, Sekretaris Daerah Husain Etango, BPS, Lapas Boalemo, Koramil, dan kegiatan ini bertempat di Kantor Kejaksaan. Selasa (11/2).

BACA JUGA :  Warga Bone Bolango Korban Penganiayaan, Tuntut Polres Usut Pelaku Yang Berkeliaran Bebas

Dalam penegasan Kepala Kejaksaan Negeri Boalemo Haryadi Nugroho, kami mulai tahun ini akan menerapkan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi sebagai tahap awal dan itupun jika sudah di tetapkan menpan sebagai WBK, selanjutnya birokrasi lebih melayani masyarakat dan jenjangnya sangat panjang.

“Di internal kejaksaan sendiri tidak ada lagi praktek-praktek korupsi dan biasanya terjadinya korupsi misalnya pengadaan barang dan jasa, kontak langsung dengan yang bermasalah, dalam surat menyurat, serta lain sebagainya, sehingga pola seperti ini akan di rubah seiring perjalanan waktu”, kata Kepala Kejaksaan Haryadi Nugroho.

BACA JUGA :  Tak Terima Difinah, Charles Budi Doku Laporkan Adhan Dambea

Dengan menghilangkan kontak langsung dengan anggota kejaksaan khusus terdakwa atau sebaliknya, dan ketika melakukan pemeriksaan dimana barang milik terperiksa dan seluruh barangnya di isi didalam loker serta menyiapkan ruangan berkaca yang dilengkapi kamera, selain itu pembesuk tahanan tinggal main di telepon dan langsung saja ke kantor lapas dan datanya bisa langsung diakses oleh petugas lembaga.

Kami juga berharap kedepan kita bisa berkomunikasi dan saling berbagi pengalaman satu sama lain, dan lebih penting lagi kami mengharapkan pengawasan dari pemerintah daerah Kabupaten Boalemo, DPRD dan Masyarakat itu sendiri. (rh).