Ikan segar manfaatnya bagi manusia sangat tinggi, selain memiliki protein untuk kebutuhan tubuh, kandungan yang ada di ikan juga zat omega yang amat baik untuk meningkatkan kecerdasan anak.
Namun heran, ulah pelaku pedagang ikan yyang tak bertanggung jawab, demi meraup keuntungan berlimpah, mereka menggunakan zat berbahaya, untuk mengawetkan bahan makanan termasuk ikan.
Padahal, formalin atau bahasa kimianya …., hanya diperuntukan bagi bahan selain makanan. Sehingga zat formalin ini tak layak konsumsi oleh manusia.
Untuk itu, mengenali makanan terutama ikan, daging ayam dan lainya, tak ada salahnya kita mempelajari ciri-cirinya, terutama para ibu rumah tangga, jangan asal ikan murah, kemudian tergiur, sebelum mengetahui ciri-ciri ikan berformalin.
Apa itu Frmalin ?
formalin adalah jenis zat cair yang mengandung sejumlah bahan kimia, untuk mengawetkan bahan tertentu terutama kayu agar tak dimakan rayap. Zat kimia ini memang sangat bermanfaat bagi para pengusaha kayu, tukan mebel atau perabotan agar bahan bakunya dapat bertahan lama. Tentu tidak baik dan berbahaya kalau diaplikasikan dibahan makanan.
“Formalin adalah larutan dalam air dari gas formaldehida (CH2O). Sebuah larutan jenuh yang mengandung sekitar 40% volume atau 37% berat gas, ditambah sejumlah kecil stabilizer, biasanya 10-12% metanol, metanol ini berfungsi untuk mencegah polimerisasi. Cairan ini digunakan sebagai cairan pembalseman dan untuk pengawetan spesimen hewan dan sampel jaringan. Formalin ini juga umumnya digunakan dalam bentuk lebih encer sebagai desinfektan, dan pencuci ant -bakteri dan untuk akuarium mengobati infeksi parasit pada ikan. Sifat disinfektan dari larutan adalah karena adanya formaldehida, yang juga memberikan bau yang tajam dan bau yang menyengat” (Sumber : sainskimia.com)
Fungsi Formalin
Zat kimia ini sering diaplikasikan ke berbagai produk pembersih lantai, pembersih kuman, bahan pengawet industri dan yang sangat dikenal untuk mengawet mayat. Berikut beragam manfaatnya :
1. Anti septik dan pembersih lantai.
2. Disinfektan.
3. Di Dunia Industri dugunakan untuk pembuatan pupuk, triplek, wallpaper dll.
4. Pengawet sampel biologis dan mayat
Dampak Formalin Bagi Kesehatan Manusia
1. Akut : Efek pada manusia langsung terlihat seperti iritasi, alergi, mata kemerahan, berair, mual, muntah, rasa terbakar, sakit perut dan pusing
2. Kronik : efek pada kesehatan manusia terlihat setelah terkena dalam jangka waktu yang lama dan berulang : iritasi kemungkinan parah, mata berair, gangguan pencernaan, hati, ginjal, pankreas, system syaraf pusat, menstruasi dan pada hewan percobaan dapat menyebabkan kanker sedangkan pada manusia diduga bersifat karsinogen (menyebabkan kanker). Mengkonsumsi bahan makanan yang mengandung formalin, efeksampingnya terlihat setelah jangka panjang, karena terjadi akumulasi formalin dalam tubuh.
Pengawasan pemakaian formalin terhadap produk perikanan tidak dapat optimal dilakukan terutama terhadap ikan yang berasal dari luar Provinsi Sumatera Barat, karena banyaknya pintu masuk yang tidak terawasi.
Salah satu cara yang efektif dilakukan adalah menciptakan konsumen cerdas memilih ikan, sehingga ikan yang mengandung formalin tidak akan dibeli sehingga produsen akan berfikir ulang untuk memakai formalin sebagai pengawet produk perikanan.
Untuk menciptakan konsumen cerdas tentu konsumen harus tau cara memilih ikan yang tidak mengandung formalin.
Berikut Ciri-ciri Ikan Yang Mengandung formalin
1. Ikan berformalin memiliki bola mata dan pupil tenggelam, keruh, dan tampak lendir kuning tebal.
2. Di sisi insangnya, ikan berformalin cenderung berwarna pucat, kusam dan agak keputihan.
3. Warna pucat dan kusam juga terlihat pada permukaan kulit ikan berformalin.
4. Tekstur kulit akan terasa keras dan pata bila ditekan dengan jari, serta mengeluarkan bau asam.
5. Dari sisi dagingnya, sayatan ikan berformalin tampak berwarna pucat kusam dan isi perut tidaklah utuh seperti ikan segar. (dikutip dari (tribunjualbeli.com)
Demikianlah, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita, hidup sehat tak hanya cukup berolah raga, tapi menjaga makanan sehat, akan menghindarkan kita dari pengaruh bahan berbahaya. Terima kasih, sekiranya artikel ini bermanfaat, silahkan berbagi, agar kita semua terhindar dari perilaku orang tak bertanggung-jawab. salam sehat selalu !