Bonebol,(MEDGO.ID)- Anggota DPRD Kabupaten Bone Bolango Tahir Badu mengatakan kepala desa merupakan ujung tombak pemerintahan di tingkat bawah. Sehingganya harus berjiwa visioner.
” Keberhasilan pembangunan di daerah itu Desa ikut menentkan, olehnya tangan dingin seorang kades memimpin harus berjiwa visioner,” kata Tahir Badu saat melaksanakan Musrembang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) RKPD Senin (3/3).
Politisi Gerindra ini meminta para kades harus kreatif dan inovatif dalam kepemimpinannya untuk membangun wilayah agar lebih maju, ketimbang mementingkan ego.
“Kades mempunyai kewenangan untuk mengatur kehidupan masyarakat yang dituangkan dalam peraturan desa. Dengan kewenangan tersebut, para kades dituntut untuk lebih kreatif dalam mewujudkan harapan masyarakat.” kata Tahir lagi. Kades tidak hanya mengandalkan bantuan dari pemerintah kabupaten saja, namun juga harus menggali potensi yang ada di desanya.(Adv)