Boalemo, (MEDGO.ID) – Penanganan wabah virus corona (covid-19) di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo, tak sedikit, sekitar 9,2 milyar, guna mencegah penyebaran virus tersebut ditengah masyarakat.
Menurut Wakil Bupati Kabupaten Boalemo, Anas Jusuf saat di wawancarai awak media di ruang Vicon Kantor Bupati, upaya pemerintah daerah dalam melakukan pencegahan dan penanganan covid-19 tidak main-main.
Lihat juga : Data Terbaru Virus Corona Boalemo
Sebab sebelum daerah lain di Gorontalo membentuk Satuan Tugas pencegahan dan penanganan covid-19 maka Kabupaten Boalemo terlebih dahulu membentuk satgas dimana sejak tanggal 16 Maret 2020 dan telah mengalokasikan anggaran 1,1 milyar.
Setelah melewati masa 14 hari kemudian di perpanjang siaga daruratnya, maka Satuan Tugas Kabupaten Boalemo Sangat membutuhkan anggaran 9,2 Milyar untuk pembelian alat pelindung diri (APD) sangat di butuhkan cukup banyak sebagai persiapan tetapi ada juga yang akan dipakai jika ada masyarakat terinfeksi virus corona.
Lihat juga : Data Covid -19 Kota Gorontalo
Kebutuhan lainnya juga seperti masker, senaiktiser, dan perlengkapan lainnya, dimana sumber anggarannya akan di ambil dari dana alokasi khusus (DAK) non fisik di bidang kesehatan dan juga ada dari anggota dewan menyumbang 500 juta guna pencegahan dan penanganan covid-19. (rh).