Pemkot Gorontalo Terus Perkuat Langkah Jaga Ketersediaan dan Keterjangkauan Bahan Pokok

Kota Gorontalo, MEDGO.ID — Pemerintah Kota Gorontalo terus mengukuhkan langkah-langkah untuk menjaga ketersediaan dan keterjangkauan harga bahan pokok, menjelang bulan suci Ramadan. Kepala Bagian Perekonomian Setda Kota Gorontalo, Leni Kamaru, menegaskan komitmen mereka dalam memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi dengan baik.

Langkah-langkah yang diambil termasuk inspeksi mendadak bersama Satgas pangan ke distributor, serta penyelenggaraan Gerakan Pangan Murah (GPM) dan operasi pasar. Selain itu, pemantauan stok dan harga di pasaran terus dilakukan, sambil memasifkan program menanam cabai guna mengurangi gejolak harga.

“Saat ini, kami fokus pada optimalisasi intervensi pasar dan memastikan ketersediaan stok bahan pokok, seperti beras, cabai, bawang, daging, dan telur,” ungkap Leni. Distribusi pasokan pangan juga diperhatikan dengan memberikan subsidi ongkos angkut, sesuai dengan peraturan yang berlaku.

BACA JUGA :  Genjot PAD, Komisi II Minta Pemkot, Siapkan Fasilitas Air Bersih MCK dan Listrik untuk Pedagang

Tak hanya itu, koordinasi dengan pihak terkait juga menjadi prioritas, termasuk dalam penetapan kebijakan tarif daerah. “Kami juga melakukan komunikasi transparan kepada masyarakat tentang ketersediaan pasokan dan pentingnya konsumsi yang bijak,” tambah Leni.

Dengan langkah-langkah yang telah diambil, Pemerintah Kota Gorontalo optimis dapat menjaga stabilitas harga bahan pokok serta mencegah terjadinya inflasi yang berlebihan di wilayah tersebut.