BOALEMO, MEDGO.ID – Boalemo, 31 Oktober 2023 – Pengurus Besar KPMIP Periode 2021-2023 berhasil melaksanakan Kongres KPMIP Ke-IV yang penuh dinamika dan kegembiraan. Acara tersebut digelar di Villa Kencana Boalemo dari tanggal 29 hingga 31 Oktober 2023, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Dewan Pembina H. Syarif Mbuinga S.Pd.I, S.E, M.M, dan para perwakilan dari berbagai daerah di Indonesia.
Kongres ini berlangsung dengan sukses dan intensitas yang tinggi. Sidang Pleno yang berlangsung hingga tengah malam di Hotel Citra Ayu Kabupaten Boalemo menghasilkan keputusan penting, yakni penunjukan Sdr. Muhammad Rifaldi Busura sebagai Ketua Umum PB KPMIP Periode 2024-2026.
Pemilihan Muhammad Rifaldi Busura sebagai Formateur Terpilih ini disambut dengan rasa antusiasme dan apresiasi yang tinggi dari semua pihak. Keberhasilan Kongres ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak, termasuk keamanan, Pemerintah Daerah, IKA KPMIP, serta delegasi Pimpinan Cabang dari seluruh Indonesia.
“Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi pengurus besar KPMIP periode sebelumnya, tetapi juga menjadi semangat baru dalam membangun PB KPMIP ke depannya. Kami mengucapkan selamat kepada Sdr. Muhammad Rifaldi Busura atas terpilihnya sebagai Formateur terpilih PB KPMIP Periode 2024-2026, dan juga terima kasih kepada seluruh panitia nasional Kongres KPMIP Ke-IV atas suksesnya penyelenggaraan acara ini,” ucap Ketua Panasko Fatra Lapagulu, kepada Media ini, Sabtu, 4/11/23 kepada Media ini melalui seluler.