Persiapan Festival Tuna Mulai Digenjot

Bonebol, Medgo.ID — Persiapan penyelenggaraan Festival Ikan Tuna mulai dilakukan. Kegiatan ini merupakan ajang untuk mempromosikan kuliner khas lokal di daerah Gorontalo.

Dari pantauan awak media di lapangan, sejumlah tenda-tenda mulai didirikan untuk mempersiapkan seluruh rangkaian acara Festival Kuliner Ikan Tuna yang akan dilaksanakan di Lapangan Ippot Tapa, Kabupaten Bone Bolango, pada 02 sampai 04 September 2022.

Dengan menghadirkan sejumlah Band lokal daerah, kegiatan ini juga ditarifkan biaya tiket masuk Rp. 50 Ribu per orang dan gratis makan sepuasnya.

BACA JUGA :  Pani Gold Project Bangun Disiplin Siswa Lewat Program Makan Siang

Diketahui, penyelenggaraan festival tersebut, ditargetkan dapat memberikan dampak ekonomis yang lebih signifikan terhadap para pelaku usaha kuliner dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang selama ini mengalami kekurangan pendapatan. (IH)